Buka Bersama dan Berbagi Takjil, Klinik dr. Suhendra Tebar Kepedulian di Bulan Ramadhan

- Pewarta

Sabtu, 15 Maret 2025 - 22:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tim Klinik dr. Suhendra membagikan ratusan paket takjil kepada pengendara dan warga sekitar di tengah suasana Ramadhan yang penuh berkah, Sabtu (15/3/2025). Kegiatan ini menjadi wujud kepedulian sosial klinik terhadap masyarakat./Dok.Klinik dr. Suhendra

Tim Klinik dr. Suhendra membagikan ratusan paket takjil kepada pengendara dan warga sekitar di tengah suasana Ramadhan yang penuh berkah, Sabtu (15/3/2025). Kegiatan ini menjadi wujud kepedulian sosial klinik terhadap masyarakat./Dok.Klinik dr. Suhendra

APAKABARBOGOR.COM – Klinik dr. Suhendra kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat dengan menggelar kegiatan buka puasa bersama dan pembagian 500 takjil, Sabtu (15/3/2025).

Kegiatan yang menjadi agenda tahunan ini berlangsung penuh kehangatan, melibatkan berbagai elemen masyarakat, mulai dari aparat keamanan, tokoh agama, hingga warga sekitar.

Bhabinkamtibmas Desa Bojongjengkol, Aiptu Yongky, dan Babinsa Serda Ali Maskuri turut hadir dalam kegiatan ini, didampingi tokoh agama, tokoh masyarakat, serta staf dan dokter dari Klinik dr. Suhendra.

Ratusan paket takjil dibagikan kepada masyarakat yang melintas di sekitar lokasi klinik, sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama di bulan suci Ramadhan.

“Kami ingin keberadaan Klinik dr. Suhendra tidak hanya dirasakan dalam layanan kesehatan, tetapi juga dalam kepedulian sosial. Ramadhan menjadi momen yang tepat untuk berbagi dan mempererat kebersamaan dengan masyarakat,” ujar dr. Suhendra di sela kegiatan.

Tak hanya sekadar berbagi, acara ini juga menjadi ajang silaturahmi antara klinik dan warga sekitar.

Antusiasme masyarakat terlihat jelas, dengan senyum dan ucapan terima kasih dari mereka yang menerima takjil.

“Dengan kegiatan ini, Klinik dr. Suhendra berharap dapat terus memberikan manfaat bagi masyarakat, tidak hanya dalam aspek kesehatan, tetapi juga dalam membangun kebersamaan dan kepedulian sosial,”pungkasnya. (Red)

 

Berita Terkait

Sedekah Pohon: Ustad Abdul Somad dan Majelis Azzikra Ajak Umat Hijaukan Masjid untuk Mitigasi Bencana
DPRD Kabupaten Bogor Sah kan Perda Penyelenggaraan Pesantren, Begini Tanggapan Fatayat NU
Semarak Hari Santri Nasional, Danramil Ciampea Ikuti Apel dan Kirab Santri
Peduli Sarana Ibadah, Babinsa Cibanteng Gotong Royong Bangun Mushola
Pengajian Rutin MUI Kecamatan, Babinsa Tapos II Manfaatkan Waktu Jalin Komsos Dengan Warga
Wakili Danramil, Anggota Koramil Ciampea Hadiri MQK Tingkat Kecamatan Tahun 2023
Danramil Ciampea Beranjangsana ke Ponpes Umar Bin Khattab Gunung Malang
Pererat Silaturahmi, Babinsa Koramil Ciampea Hadiri Pengajian Rutin MUI 

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 21:19 WIB

Sedekah Pohon: Ustad Abdul Somad dan Majelis Azzikra Ajak Umat Hijaukan Masjid untuk Mitigasi Bencana

Sabtu, 15 Maret 2025 - 22:05 WIB

Buka Bersama dan Berbagi Takjil, Klinik dr. Suhendra Tebar Kepedulian di Bulan Ramadhan

Kamis, 9 November 2023 - 15:09 WIB

DPRD Kabupaten Bogor Sah kan Perda Penyelenggaraan Pesantren, Begini Tanggapan Fatayat NU

Minggu, 22 Oktober 2023 - 13:57 WIB

Semarak Hari Santri Nasional, Danramil Ciampea Ikuti Apel dan Kirab Santri

Kamis, 12 Oktober 2023 - 11:20 WIB

Peduli Sarana Ibadah, Babinsa Cibanteng Gotong Royong Bangun Mushola

Berita Terbaru