Makna Merdeka Bagi Desa Tajurhalang Bukan Hanya Sekedar Balap Karung, Ini Dia Mengisi Kemerdekaan Sesungguhnya

- Pewarta

Kamis, 17 Agustus 2023 - 22:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala desa Tajurhalang, Kecamatan Cijeruk, bertekad mengisi kemerdekaan dengan meningkatkan taraf ekonomi warga serta pendidikan yang layak bagi masyarakatnya. (Sok.Apakabarbogor/ash).

Kepala desa Tajurhalang, Kecamatan Cijeruk, bertekad mengisi kemerdekaan dengan meningkatkan taraf ekonomi warga serta pendidikan yang layak bagi masyarakatnya. (Sok.Apakabarbogor/ash).

APAKABARBOGOR.COM – Merdeka bagi desa Tajurhalang Kecamatan Cijeruk, diantaranya adalah bebas dari kebodohan, bebas dari kesulitan ekonomi masyarakatnya, serta mampu berdiri diatas ‘kaki sendiri’.

Semua harapan tersebut diwujudkan setahap demi setahap oleh kepala desa Tajurhalang, Apud Adriansyah semenjak dia terpilih.

Sekolah tingkat atas serta sekolah menengah pertama didirikan agar warga tidak harus jauh untuk mengenyam pendidikan.

Selain itu, kesadaran akan kebersihan lingkungan kerap ditanamkan pada warganya, dengan mengelola sampah sendiri, serta membuat barang tak berharga tersebut bisa bernilai ekonomis.

Apud mengatakan, semua itu dilakukan agar masyarakat Tajurhalang bisa berdikari dan setidaknya mampu menjadi masyarakat yang maju.

“Belajar itu penting, kalau dulu warga Tajurhalang harus jauh untuk melanjutkan sekolah, kini di lingkup desa sudah disediakan baik itu sekolah tingkat atas, ataupun tingkat lanjutan pertama,”katanya, Kamis, 17/08/2023.

Selain belajar, sambung dia, yang tak kalah penting adalah peningkatan taraf ekonomi masyarakat, salahsatunya adalah mengelola sampah secara mandiri.

“Alhamdulilah desa kami bisa mengelolanya, dan banyak juga masyarakat yang ikut bekerja, dari mulai pengangkutan pemilahan sampai penjualan,”jelasnya.

Bahkan, masih kata Apud, saat ini desa Tajurhalang terus berinovasi akan membuat conblock dari sampah plastik.

“Sebelumnya kami berhasil mengembangkan pakan ikan berupa magot dari sampah,”jelasnya.

Lelaki yang akrab disapa Isni itupun menjabarkan, selain kedua hal tersebut, pembangunan infrastruktur tidak kalah penting, karena bisa menunjang kemudahan bagi warganya, selain meningkatkan sektor pertanian juga mampu mendongkrak PAD dari pariwisata.

“Salah satu sumber keuangan yang kami alokasikan untuk pembangunan adalah bantuan keuangan Samisade dan bantuan lainya baik dari provinsi ataupun dari pemerintah pusat,”tutup dia. (ash)***

Berita Terkait

Salah Satunya Hibisc Fantasy, Inilah Daftar Perusahaan di Kawasan Puncak yang Resmi Disegel
BNPB Minta Mabes TNI Dukung Jembatan Bailey untuk Jembatan yang Rusak Akibat Banjir Bandang Cisarua
Wamen PU Minta Segera Tangani 6 Jembatan Putus Pascabanjir di Cisarua dengan Koordinasi Lintas Sektoral
Selamat dan Sukses atas Pelantikan Rudy Susmanto dan Ade Ruhandi Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bogor
Pemimpin Baru, Tantangan Lama: KANNI Kabupaten Bogor Soroti Isu Penting
Selamat dan Sukses atas Pelantikan Rudy Susmanto dan Ade Ruhandi Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bogor
Dinas Soisal Kabupaten Bogor Mengucapkan Selamat dan Sukset dilantiknya Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bogor
Turnamen Biliar PWI Kota Bogor Satukan Forkopimda dan Insan Pers
Jasasiaranpers.com dan media online ini mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release untuk institusi, organisasi dan merek/brand produk. Manajemen reputasi juga penting bagi kalangan birokrat, politisi, pengusaha, selebriti dan tokoh publik.

Berita Terkait

Sabtu, 8 Maret 2025 - 11:13 WIB

Salah Satunya Hibisc Fantasy, Inilah Daftar Perusahaan di Kawasan Puncak yang Resmi Disegel

Selasa, 4 Maret 2025 - 13:25 WIB

BNPB Minta Mabes TNI Dukung Jembatan Bailey untuk Jembatan yang Rusak Akibat Banjir Bandang Cisarua

Kamis, 20 Februari 2025 - 18:00 WIB

Selamat dan Sukses atas Pelantikan Rudy Susmanto dan Ade Ruhandi Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bogor

Kamis, 20 Februari 2025 - 16:58 WIB

Pemimpin Baru, Tantangan Lama: KANNI Kabupaten Bogor Soroti Isu Penting

Kamis, 20 Februari 2025 - 11:00 WIB

Selamat dan Sukses atas Pelantikan Rudy Susmanto dan Ade Ruhandi Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bogor

Berita Terbaru