APAKABAR BOGOR – Hari pertama Operasi Ketupat Lodaya (OKL) 2021 di Kota Bogor, petugas gabungan memeriksa 451 kendaraan dan memutarbalikkan 172 kendaraan mobil dan sepeda motor di enam pos sekat pada Kamis, 6 Mei 2021.

Menurut Kapolresta Bogor Kota, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, jumlah kendaraan yang diperiksa dan diputarbalikkan tersebut pada pukul 08:00 WIB hingga 12:00 WIB.

“Setelah itu, jumlahnya bertambah lagi,” katanya. Dijelaskannya, kendaraan yang diperiksa adalah kendaraan dari luar aglomerasi Jabodetabek menuju ke Kota Bogor dan dari Kota Bogor menuju ke luar Jabodetabek.

Baca Juga: 5 Tren Baju Lebaran Wanita 2021 yang Direkomendasikan oleh Sejumlah Selebgram

Kendaraan yang dihentikan diperiksa identitas orang yang berada di kendaraan dan surat keterangan negatif Covid-19, sedangkan untuk ASN, Polri, dan TNI yang akan mudik dan pendatang juga ditanyakan surat izin dari atasannya.

Selanjutnya, silahkan baca berita versi lengkapnya di media Hallobogor.com dalam artikel Hari Pertama Larangan Mudik, Sebanyak 172 Kendaraan Diputarbalikan dari Kota Bogor