APAKABAR CIAMPEA – Pemerintah Desa Ciampea, Kecamatan Ciampea melantik sebanyak 11 Ketua Rukun Warga dan 44 Ketua Rukun Tetangga periode 2021 – 2026. Turut dihadiri BPD, LPM, Karang Taruna, Bhabinkamtibmas dan Babinsa di halaman Kantor Desa Ciampea. Jum’at, 9 April 2021.
Kepala Desa Ciampea, Suparman mengatakan para ketua RW dan ketua RT yang dilantik sebelumnya telah melalui proses pemilihan secara umum dan musyawarah.
“Pemilihan ketua RW dan RT di wilayah Desa Ciampea dilakukan secara demokratis, dengan melaksanakan pemilu dan musyawarah,” kata Suparman usai pelantikan.
Ia melanjutkan, para RT dan RW yang di lantik merupakan hasil dari pemilihan oleh masyarakat. Tidak ada satupun mereka yang ditunjuk oleh kepala desa.
Baca Juga:
PT MNC Land Lido Tuding Penyegelan KLH Diduga Tak Didasari Asas-asas Pemerintahan yang Baik
“Alhamdulillah dalam pelantikan ini semua yang dilantik hadir. Harapannya mudah-mudahan mereka bisa menjadi satu kesatuan untuk memakmurkan dan memajukan Desa Ciampea agar bisa lebih maju lagi,” tandasnya. (Haidy)