Beredar Video Objek Wisata Ramai Dikunjungi, Satpol-PP Klaim Tak Ada Tempat Wisata yang Bandel Selama PPKM

- Pewarta

Selasa, 17 Agustus 2021 - 17:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gerbang masuk Kawasan GSE Lokapurna, Desa Gunung Sari Kecamatan Pamijahan./Dok.Apakabarbogor.com./Dok.Haidy

Gerbang masuk Kawasan GSE Lokapurna, Desa Gunung Sari Kecamatan Pamijahan./Dok.Apakabarbogor.com./Dok.Haidy

APAKABAR BOGOR – Beredar video di media sosial berdurasi 34 detik yang merekam adanya para wisatawan menuju salah satu objek wisata di kecamatan Pamijahan di masa PPKM Level 4.

Namun hal tersebut diklaim oleh Ketua Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) bahwa tidak ada tempat wisata yang bandel selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4.

“Alhamdulillah, selama ini tidak ada wisata yang buka selama PPKM level 4 ini,” kata Kepala Satpol PP, Agus Ridhallah. Selasa, 17 Agustus 2021.

Meskipun masih ada saja destinasi wisata yang tidak resmi menjadi tujuan wisatawan luar daerah yang berkunjung ke Kabupaten Bogor, salah satunya wisata kebun teh di Puncak.

“Kebun teh itu. Destinasi wisata yang tidak memiliki izin. Kalaupun kemarin ada kepadatan, tentunya akan kami evaluasi,” jelasnya.

Dia menyebut, meski tempat wisata masih di tutup, masih saja ada warga yang memanfaatkan ruang untuk membuka tempat wisata yang illegal.

“Selama ini ga ada wisata resmi yang buka, justru rakyat ini nyari ruang-ruang yang tidak dikelola seperti kebun teh dan lainnya,” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua Divisi Wisata Lokapurna, Darul Dinar mengatakan, kalaupun ada yang keluar masuk menuju arek objek wisata Lokapurna, itu mayoritas warga setempat.

“Lokapurna ada 2 Rukun Warga (RW) dan 8 Rukun Tetangga (RT), bisa saja yang lalu lalang adalah aktivitas masyarakat,” tandasnya. (Haidy)

Berita Terkait

Salah Satunya Hibisc Fantasy, Inilah Daftar Perusahaan di Kawasan Puncak yang Resmi Disegel
BNPB Minta Mabes TNI Dukung Jembatan Bailey untuk Jembatan yang Rusak Akibat Banjir Bandang Cisarua
Wamen PU Minta Segera Tangani 6 Jembatan Putus Pascabanjir di Cisarua dengan Koordinasi Lintas Sektoral
Selamat dan Sukses atas Pelantikan Rudy Susmanto dan Ade Ruhandi Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bogor
Pemimpin Baru, Tantangan Lama: KANNI Kabupaten Bogor Soroti Isu Penting
Selamat dan Sukses atas Pelantikan Rudy Susmanto dan Ade Ruhandi Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bogor
Dinas Soisal Kabupaten Bogor Mengucapkan Selamat dan Sukset dilantiknya Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bogor
Turnamen Biliar PWI Kota Bogor Satukan Forkopimda dan Insan Pers
Jasasiaranpers.com dan media online ini mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release untuk institusi, organisasi dan merek/brand produk. Manajemen reputasi juga penting bagi kalangan birokrat, politisi, pengusaha, selebriti dan tokoh publik.

Berita Terkait

Sabtu, 8 Maret 2025 - 11:13 WIB

Salah Satunya Hibisc Fantasy, Inilah Daftar Perusahaan di Kawasan Puncak yang Resmi Disegel

Selasa, 4 Maret 2025 - 13:25 WIB

BNPB Minta Mabes TNI Dukung Jembatan Bailey untuk Jembatan yang Rusak Akibat Banjir Bandang Cisarua

Selasa, 4 Maret 2025 - 12:02 WIB

Wamen PU Minta Segera Tangani 6 Jembatan Putus Pascabanjir di Cisarua dengan Koordinasi Lintas Sektoral

Kamis, 20 Februari 2025 - 18:00 WIB

Selamat dan Sukses atas Pelantikan Rudy Susmanto dan Ade Ruhandi Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bogor

Kamis, 20 Februari 2025 - 16:58 WIB

Pemimpin Baru, Tantangan Lama: KANNI Kabupaten Bogor Soroti Isu Penting

Berita Terbaru